TERNATE – Dalam rangka mengantisipasi puncak arus balik libur Tahun Baru 2026 serta potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polres Ternate dan jajaran Polsek melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pasca selesainya Operasi Lilin Kieraha 2025, pada Sabtu (03/01/26).
Kegiatan KRYD tersebut dilaksanakan di Pos Pengamanan (Pos PAM) Jikomalamo, Kecamatan Ternate Barat, dan dipimpin oleh Kanit Reskrim Polsek Pulau Ternate, Ipda Sudiamin, S.H., dengan melibatkan personel Pos Pengamanan Jikomalamo.
Kapolres Ternate AKBP Anita Ratna Yulianto, S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Ipda Sudirjo, S.I.P., menjelaskan bahwa sasaran utama dalam pelaksanaan KRYD ini meliputi upaya pencegahan dan penindakan terhadap peredaran minuman keras, kepemilikan senjata tajam, senjata api, bahan peledak, aktivitas geng motor, potensi tawuran, balap liar, serta pengamanan di lokasi-lokasi keramaian dan objek wisata.
Patroli KRYD dilaksanakan secara mobile di sejumlah titik yang telah ditentukan, antara lain kawasan wisata Pantai Jikomalamo, Pantai Tolire, Pantai Sulamadaha, serta Jalan Utama Takome tepatnya di sekitar Tempat Pembuangan Sampah (TPS).
Di setiap titik patroli, personel melakukan pemantauan situasi dan menyampaikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat guna mencegah terjadinya gangguan keamanan. ujar Kasi Humas.
Selain patroli, personel Pos Pengamanan Jikomalamo juga melaksanakan pengaturan arus lalu lintas di depan Pos Pengamanan Jikomalamo, tepatnya di pertigaan jalan masuk Pantai Jikomalamo. Kegiatan pengamanan dan pengaturan lalu lintas berjalan aman, tertib, dan lancar.
Dalam patroli di kawasan wisata Pantai Jikomalamo, personel memberikan imbauan kepada para pengunjung agar selalu mengutamakan keselamatan diri, khususnya saat mandi di laut.
Sementara itu, di Pantai Tolire, personel mengimbau pengunjung untuk tetap menjaga ketertiban selama berlibur bersama keluarga serta tidak melakukan perbuatan yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain. jelas Kasi Humas.
Secara keseluruhan, pelaksanaan KRYD pasca Operasi Lilin Kieraha 2025 berjalan dengan aman dan kondusif. Kegiatan ini merupakan langkah preventif Polri dalam menjaga stabilitas kamtibmas serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat di wilayah hukum Polres Ternate. (**)

