TERNATE – Seorang pemuda di Kota Ternate berinisial BS (18 tahun) ditangkap polisi gegara menyimpan ratusan sashet plastik kecil berisi ganja. BS ditangkap di lingkungan Tanah Masjid, Kelurahan Kalumpang, Kecamatan Ternate Tengah, Kota Ternate, pada Kamis (24/4) dini hari sekitar pukul 00.18 WIT.
Kapolres Ternate AKBP Anita Ratna Yulianto mengatakan, dalam penangkapan dan dilakukan pengembangan, ditemukan 127 sashet plastik kecil berisi narkotika jenis ganja dari tangan pelaku BS.
“Atas perbuatannya pelaku dijerat dengan Pasal 114 Ayat (1) atau Pasal 111 Ayat 1 Undang – Undang Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika, dengan ancaman pidana penjara paling singkat 5 tahun,” tegas AKBP Anita Ratna Yulianto saat menggelar konferensi pers, Senin (28/4). Polisi akan terus melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait pengungkapan ini. **