Weda, MPe – Pemerintah Kabupaten Halmahera Tengah, Maluku Utara, menggelar upacara memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) di lapangan sepak bola Batu Dua, Desa Tepeleo, Kecamatan Patani Utara, pada Senin (11/11/2024). Upacara ini dipimpin langsung oleh Pj. Bupati Halmahera Tengah, Bahri Sudirman.
Dalam sambutannya, Pj. Bupati Bahri menyatakan bahwa peringatan HUT PGRI ini merupakan anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa bagi para guru di seluruh Indonesia. Ia mengajak para hadirin untuk mengingat pentingnya peran sejarah, mengutip pernyataan Bung Karno, “Jangan sekali-kali melupakan sejarah!” Menurutnya, PGRI yang berdiri 100 hari setelah Indonesia merdeka telah menjadi garda terdepan dalam membangun pendidikan di Indonesia.
Bupati Bahri juga mengapresiasi pemerintah yang menetapkan 25 November sebagai Hari Guru Nasional, bertepatan dengan hari lahir PGRI. Ia menegaskan bahwa guru memiliki peran strategis dalam proses pendidikan dan menekankan bahwa teknologi tidak akan pernah dapat menggantikan peran guru, khususnya setelah pengalaman selama pandemi.
Ia juga menyampaikan pentingnya PGRI untuk terus adaptif dalam menghadapi perubahan zaman dengan aktif mengadakan berbagai pelatihan, lokakarya, dan seminar untuk meningkatkan kompetensi guru di seluruh Indonesia. Selain itu, ia menyampaikan apresiasi khusus kepada para guru honorer yang telah setia mengabdi.
Di akhir sambutannya, Bupati Bahri menekankan bahwa masih banyak pekerjaan rumah terkait tata kelola guru yang perlu diperjuangkan oleh PGRI. Ia mengajak semua anggota PGRI untuk bekerja dengan integritas dan menjadi teladan bagi siswa.
“Saya mengucapkan selamat HUT ke-79 PGRI dan Hari Guru Nasional Tahun 2024 kepada para guru di seluruh Indonesia. Semoga dedikasi dan pengabdian para guru menjadi penerang bagi bangsa dan sebagai ibadah kepada Tuhan Yang Maha Esa,” tutupnya. (**)
Discussion about this post