TERNATE,MPe – Bagian Organisasi Setda Halteng melaksanakan Asistensi Lanjutan dan Pengimputan LKjIP Pemkab Halteng dan LKjIP OPD sekabupaten Halmahera Tengah Pada Aplikasi e-SAKIP 2024 yang dilaksanakan dihotel muara pada 22 – 23 Maret 2023.
Asistensi Lanjutan dan Pengimputan LKjIP Pemkab Halteng dan opd se Halteng Pada Aplikasi e-SAKIP 2024 diikuti oleh 75 peserta perwakilan 36 OPD dilingkup Pemda Halteng dan resmi ditutup oleh Asisten III Setda Halteng, Ridwan Muhammad SH,MH mewakili PJ Bupati Halteng pada Sabtu (23/3/2024).
Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintahan (SAKIP), dimana sistem ini merupakan integrasi dari sistem perencanaan, sistem penganggaran dan sistem pelaporan kinerja, yang selaras dengan pelaksanaan sistem akuntabilitas keuangan.
SAKIP berdasarkan PP no 29 tahun 2014 baik instansi pusat maupun daerah diwajibkan melaporkan Akuntabilitas kinerja ke kementerian PAN-RB setiap tahun,” ungkap pemateri Abdurrahman analis kebijakan ahli muda.
Lanjutnya, berdasarkan perjanjian kinerja kepala daerah yang di dalam bercerita tentang RPJMD dan anggaran yang ada di APBD.
Semua anggaran yang ada di APBD di pertanggung jawabkan mulai dari perencaan sampai pengukurannya kinerjanya, pengukuran anggaran serta laporannya dan evaluasi internal yang dilaksanakan,” tambahnya.
SAKIP adalah sistim tata kelola yang berorientasi pada hasil kerja yang bermanfaat pada masyarakat untuk masyarakat.
Memastikan anggaran yang di gunakan berdampak kepada masyarakat atau pembangunan daerah itu sendiri,” katanya.
Pelaksanan kegiatan kali ini mewujudkan target kinerja PJ Bupati bagaimana minimal SAKIP halteng meraih predikat B (baik) yang bisa menerima penghargaan dari kementerian.
Bagaimana meraih penghargaan nilai B, pertama admin opd harus serius, untuk membuat admin serius harus ada kepedulian pimpin opd masing – masing maksimal membuat mereka nyaman untuk bekerja, mereka harus bahagia dalam kerja jangan ada tekanan,” cetusnya.
Jangan Jadi Penonton Dan Pendengar, Pimpinan OPD Di Halteng Harus Serius Guna Tingkatkan Nilai SAKIP Tahun 2024.
Karena pemkab Halteng selama ini tidak serius sehingga mendapat predikat nilai c, predikat nilai B dapat berpengaruh pada DID, bilamana DID naik berdampak pada kenaikan TPP. Karena moto tahun ini admin bahagia SAKIP pemkab Halteng luar biasa,” tutupnya.(ril)
Discussion about this post