Kuliah Umum yang disampaikan oleh Bapak Menteri Pertanian periode 2014- 2019 Dr. Ir. H. Andi Amran Sulaiman, M.P Universitas Balikpapan Pada Jumat, 22 Januari 2022 membawa angin segar kepada masyarakat Sekitar IKN terutama Sepaku yang berdampak langsung.
Kuliah umum tersebut lebih menekankan bagaimana kita sebagai masyarakat asli Kalimantan Timur dalam membentuk diri dengan keinginan – keinginan yang tinggi disertai karakter kuat dalam usaha dan cita – cita sehingga membentuk habits dalam kehidupan masyarakat itu sendiri.
Bagaimana masyarakat itu bisa bersaing, bis berdampingan dan mampu mensejajarkan dirinya dan kelompok jika dari masyarakat itu sendiri tidak ingin berubah, Karen berubah bukan dari.luar melainkan diri kita sendiri yng memulai.
Terkait pernyataan Ibu Nurul Kamaliah Umasangaji bahw kondisi masyarakat sekitar wilayah IKN khususnya masyarakat Adat Paser yang pada umumnya hanya berladang karena tidak memiliki pendidikan tinggi, maka jawabn saya adalah tidak perlu takut persaing karena banyak orang sukses didunia tidk memiliki pendidikan tinggi melainkan karakter dan keinginan kuat untuk menjadi kaya dan sukses.
Kita lihat Mark Zuckerberg Pemilik Facebook tidak tuntas kuliah dan DO atau Steve Jobs pemilik perusahaan Apple ya h juga tidak tuntas kuliahnya yang beranjak tahun ke- 2 keluar karena lebih memilih tertarik dengan ranah teknologi yang hadir dalam dirinya mulai usia 12 tahun, sehingga kita bahwa sukses seseorang bukan saja pendidikan tapi lebih bagus lagi jika pendidikan tinggi diikuti dengan jiwa usaha tinggi.
Terkait dengan kondisi adat Paser yng mendiami wilayah Sepaku, dalam kesempatan tanya jawab sesi ke -2 ketua adat Binuang Bapak safaruddin yang hadir pada saat itu sebagai wakil dari warga masyarakat adat Paser “meminta” secara langsung agar Bapak Dr. R. H. Andi Amran datang dan berdialog langsung dengan masyarakat Paser di wilayah Sepaku dengan waktu dan tempat khusus, agar mereka bisa dipandu dan diarahkan tentang pertanian dan perkebunan yang selama ini sudah menjadiata pencarian masyarakat adat Paser agar lebih meningkat hasil panennya.
Atas permintaan dari Kepala Adat tadi, maka tinggal melihat waktu dan kesempatan saya bisa hadir di IKN Sepaku karena saya bukan lagi Pejabat yang tinggal meminta untuk hadir staff saya, sekarang saya Dosen Terbang yang harus mengerjakan semua sendiri, maka yang sya harapkan adalah keinginan kuat dari masyarakat itu untuk berubah ke rah yang baik dan hebat sehingga jangan menjadi ” Harimau” dirumah sendiri tetapi di luar menjadi ” Kucing Betina’ sambil ucapkan penghormatan yang tinggi kepada Rektor Uniba yang telah mengundang, masyarakat Kalimantan Timur dan khususnya Adat Paser Yang ada di wilayah KIPP IKN dan PPU. (**)
Discussion about this post